TATA RIAS PENGANTIN

ADAT ISTIADAT

TATA PENGANTIN LAKI – LAKI:

Pengantin laki-laki menggunakan pakaian dengan penutup kepala berbentuk segitiga dihiasi GUNJAI MANIK dan sunting berbentuk tanduk kerbau.

Tradisi tata rias ini menampilkan identitas budaya dan sosial masyarakat Bengkulu serta memadukan unsur estetika lokal.

TATA RIAS PENGANTIN PEREMPUAN:

Pengantin perempuan Bengkulu memakai tata rias yang difokuskan pada sanggul dan riasan wajah.Terdapat dua jenis sanggul, yaitu:

  • Sanggul Sikek:

    Sanggul dengan lilitan rambut yang dihiasi dengan sunting, seperti SUNTING BUNGO ME, SUNTING KEMBANG INTAN, SUNTING BURUNG-BURUNG, dan lainnya.

    • Sanggul Lipek Pandan:

    Sanggul dengan tambahan lipatan daun pandan.

    Selain sunting, ada beberapa hiasan kepala lain seperti GUNJAI MANIK, GUNJAI PITA, BUNGO KELAPA, dan SINGAL. Pengantin perempuan juga menggunakan hiasan mata seperti PAGAR KENING dan tali air di bawah pelipis mata.